
Sinopsis:
Ada sekelompok orang spesial yang dikaruniai kekuatan super oleh langit. Mereka disebut Counter, sedangkan kerajaan langit disebut Yung. Counter bertugas untuk menangkap roh jahat yang masuk ke dalam tubuh manusia. Setelah roh jahat ditangkap, mereka harus mengembalikan roh jahat tersebut ke langit. Counter tidak boleh memberitahu manusia biasa bahwa mereka mempunyai kekuatan super. Jika tidak mereka akan mendapatkan sanksi dan kekuatan super mereka bisa ditarik kembali oleh langit.
Orang-orang dari Yung biasanya memilih calon Counter dari manusia biasa yang sedang dalam keadaan koma. Manusia biasa yang mau menjadi Counter akan dibangunkan dari koma dan kesehatan mereka akan membaik. Namun ada kasus khusus ketika Counter tidak dipilih dari manusia yang sedang koma.
Di film ini ada 4 orang Counter. Sebagai manusia biasa yang mempunyai kekuatan super, mereka bekerja di kedai mi Nyonya Chu. Keempat orang Counter tersebut adalah Ga Mo Tak. Ia dulunya seorang detektif. Lalu ada nyonya Chu Mae Ok yang punya kekuatan menyembuhkan penyakit. Berikutnya ada Do Ha Na yang mempunyai kekuatan membaca lokasi roh jahat. Ia juga bisa mendengarkan dan melihat apa yang dilakukan oleh roh jahat yang berada tak jauh darinya. Counter yang terakhir adalah So Mun. Selain keempat orang tersebut ada Counter lain yang sudah pensiun. Ia adalah Choi Jang Mul, kakek tua yang mempunyai bisnis besar dan membiayai seluruh kegiatan Counter.
So Mun adalah siswa SMA. Ia adalah Counter terpilih yang tidak dalam keadaan koma tetapi bisa mendapatkan kekuatan super. So Mun tidak punya ayah dan ibu lagi. Ia dirawat oleh kakek dan neneknya. Orangtua So Mun meninggal dalam kecelakaan mobil. Saat itu So Mun juga berada di dalam mobil namun ia selamat. Karena kecelakaan itu, kakinya menjadi pincang.
Saat mengetahui dirinya dikaruniai kekuatan super, So Mun tidak percaya. Ia lalu diajak menuju kerajaan langit. Awalnya ia takut untuk menjadi Counter, tetapi akhirnya ia menerima karena diiming-imingi janji ia dapat bertemu dengan roh ayah dan ibunya.
Masing-masing Counter mempunyai malaikat pelindung. Jika Counter mati, kekuatannya akan kembali ke malaikat pelindung mereka dan malaikat pelindung harus segera mencari Counter baru agar mereka tidak ikut mati. Malaikat pelindung So Mun bernama Wi Gen. So Mun menggantikan Counter bernama Cheol Jung yang tewas saat berhadapan dengan roh jahat level tiga.
Komentar (mengandung Spoiler):
Film ini seru, mengangkat isu tentang korupsi dan kolusi yang dilakukan oleh pemerintah dan pihak kepolisian. Orang-orang jahat di pemerintahan melakukan berbagai cara untuk mendapat nama, sedangkan di kepolisian menghapuskan kasus yang berhubungan dengan pejabat pemerintahan. Lalu ada juga tentang bullying di sekolah. Anak-anak pejabat melakukan bully terhadap siswa yang dianggap lemah. Tak ada yang berani bersuara bahkan guru pun pura-pura tidak tahu karena pelaku adalah anak pejabat. Fakta hilangnya ingatan Ga Mo Tak ada kaitannya dengan kecelakaan orangtua So Mun. Hal itu juga ada hubungannya dengan penjahat-penjahat di pemerintahan, tukang bully di sekolah, dan roh jahat level tiga.
Yang aku suka dari film ini adalah pelajaran supaya tidak menjadi sombong. Saat punya kelebihan, jangan sombong dan jangan menyalahgunakan kelebihan yang kita miliki. Kesombongan akan menjatuhkan diri kita sendiri. Contohnya saat salah satu Counter menggunakan kekuatan supernya untuk memberi pelajaran pada manusia. Padahal kekuatan yang dimiliki tersebut seharusnya digunakan untuk menangkap roh jahat.
Selain itu, film ini juga mengajarkan agar kita jangan bertindak seperti orang yang jahat terhadap kita. Jika kita juga jahat seperti mereka, lalu apa bedanya kita dengan mereka?
Keren filmnya, tapi ada juga yang nyebelin. Penjahatnya kok nggak mati-mati? Kesal banget karena para Counter selalu ketinggalan selangkah dengan roh jahat. Filmnya jadi terkesan dipanjang-panjangi. Walaupun begitu tetap seru dan pengen lanjut terus nontonnya.
The Uncanny Counter ini rupanya diadaptasi dari Webtoon. Kira-kira, bakalan ada session keduanya nggak ya?? Soalnya kalau Webtoon tuh biasanya suka ada session ke berapa gitu.
Nilai:
8/10
Informasi Film:
Judul Film: The Uncanny Counter / Amazing Rumor
Genre: Fantasy, mystery
Jumlah Episode: 16
Rilis: November 2020 – Januari 2021
Stasiun: OCN
Pemain:
Joe Byeong Gyu sebagai So Mun
Yu Jun Sang sebagai Ga Mo Tak
Kim Se Jeong sebagai Do Ha Na
Yum Hye Ran sebagai Chu Mae Ok
Ahn Suk Hwan sebagai Choi Jang Mul
Moon Sok sebagai Wi Gen